Beragam bisnis internet kini banyak digeluti para pebisnis, tak terkecuali senior atau pemula sekalipun yang ingin mencoba memperoleh penghasilan melalui internet. Contoh sederhana, seorang webmaster atau web designer dapat mendesain template website, penulis dapat membuat ebook, programmer membuat sofwtare. Semua produk dan jasa tersebut dapat dipasarkan online melalui internet.
Itu hanya beberapa contoh bisnis yang dapat dilakukan melalui internet, kenyataanya banyak pelaku bisnis yang menjalankan berbagai program afilisasi melalui Google Adnsese dan PPC Indonesia. Lalu bagaimana dengan pengusaha seperti pembuat kerajinan, penjahit pakaian muslim, dan pedagang accesories komputer? Semua produk tersebut dapat dipasarkan melalui sebuah toko online (online store/ online shop).
Website toko online dengan e-commerce-nya dapat menjadi sarana penjualan produk dan jasa sekaligus media publikasi dan promosi online. Pembeli dan penjual dapat melakukan transaksi dengan mudah dan cepat, apalagi produk yang dijual tidak memerlukan shipping process yang rumit seperti e-book, template website, dan software, karena produk tersebut dapat diunduh langsung oleh pembeli. Contohnya, jika kita membeli Antivirus AVG 2012, tidak perlu menunggu kiriman CD software dari AVG tetapi dengan cara men-download software tersebut tanpa memerlukan shipping.
Membuat toko online bagi seorang web designer senior yang sudah pasih menggunakann coding bahasa pemrogramam tentu sangat mudah tetapi bagaimana dengan para pemula yang baru belajar membuat website sederhana? Solusinya dapat membeli website toko online atau dapat mencoba membuat toko online sendiri.
Weebly. Salah satu CMS yang menyediakan layanan pembuatan website dan toko online dengan mudah, selain itu tersedia juga versi gratisnya. Rekan-rekan yang ingin mencoba membuat toko online gratis dengan Weebly dapat mengikuti langkah-langkah berikut:
- Login ke http://www.weebly.com/
- Klik Add Site
- Tulis nama website (nama toko online)
- Pilih tipe website, misalnya Business
- Pilih kategori Online Store, e-commerce, crafts, supplies...kemudian klik Continue
- Tulis nama URL Subdomain di Weebly untuk Toko Online Anda kemudian klik Continue
- Pilih desain yang cocok untuk toko online, setelah itu kembali ke bagian elements dan pilih Revenue
- Pilih salah satu element yang cocok untuk toko oline, misalnya Product Small setelah itu drag ke bagian template
- Pilih tipe pembayaran, misalnya melalui Paypal. Kalau belum punya akun Paypal, silakan pelajari cara daftar Paypal terlebih dahulu.
- Tulis alamat email yang dijadikan akun Paypal Verified agar nanti dapat melakukan transaksi dan pencairan dana Paypal ke bank lokal, kemudian klik Accept (langkah ini dapat dilakukan belakangan)
- Edit nama produk yang akan dijual melalui toko online, deskripsi produk, gambar produk, dan harga. Karena pembayaran melalui Paypal, untuk saat ini mata uang yang digunakan untuk transaksi disesuiakan dengan kebijakan Paypal, dan saat ini Paypal belum mendukung mata uang Rupiah, jadi pada contoh toko online ini adalah mata uang Dollar ($)
- Ulangi langkah ke-8 dan ke-11 untuk menambah produk lainnya ke toko online yang sedang dibuat.
- Setelah selesai semua, klik publish. Selesai.
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.