Tutorial Photoshop dasar kali ini mengenai cara membuat realistic logo 3D pada kulit (material kulit) menggunakan file PSD Mockup yang telah ada (telah dibuat sebelumnya). Jadi tutorial ini bukan menjelaskan cara membuat mockup Photoshop tetapi cara menggunakan file tersebut.
Melalui video di bawah saya akan menjelaskan garis besar cara membuat tulisan atau logo tiga dimensi di atas material kulit sehingga terlihat nyata (real) tercetak pada kulit tersebut yang umumnya digunakan sebagai merek atau label produk-produk berbahan dasar kulit seperti tas, dompet, dan jaket.
Sebelum menggunakan PSD mockup kulit ini sebaiknya persiapkan terlebih dahulu gambar logo dengan format PNG transparan resolusi tinggi, minimal 1500 x 1500 pixel agar hasil mockup nanti akan lebih sempurna. Lebih jelasnya dapat sahabat perhatikan video tutorial berikut:
Berikut cara membuat realistic logo 3D pada kulit:
- Siapkan logo atau tulisan yang akan dijadikan label pada kulit (bahan kulit). Sebaiknya menggunakan gambar dengan format PNG transparan resolusi tinggi agar hasilnya maksimal
- Download file PSD mockup melalui situs yang tertera pada video di atas
- Buka program Photoshop (ptutorial ini menggunakan Photoshop CS6)
- Buka file PSD mockup yang tadi telah di-download
- Double click kotak kecil pada Layer mockup terkait sampai muncul jendela baru (di sebelah kanan jendela sebelumnya)
- Buka file logo transparan yang telah dipersiapkan
- Drag gambar logo ke arah jendela mockup yang baru terbuka tadi (jendela kedua)
- Hapus atau sembunyikan logo lama
- Tutup jendela mockup yang sedang di-edit kemudian simpan dengan cara mengklik tombol "YES"
- Buka kembali jendela pertama yang terdapat PSD mockup (jendela pertama)
- Tada.... Realistic Logo 3D pada Kulit berhasil dibuat....